29 September 2020, 07:14 WIB
Last Updated 2021-07-10T09:16:22Z
HeadlinePOLISI

Tiga Pilar Kecamatan Majalengka Sambangi Sekolah, Cek Protokol Kesehatan

Advertisement


MEJAHIJAU.NET, MAJALENGKA - Tim Gabungan Tiga Pilar Kecamatan Majalengka, antara Polsek Majalengka Kota, Polres Majalengka, Koramil 1701/Majalengka, dan Tim Gugus Tugas Covid-19, melaksanakan Pengecekan Protokol Kesehatan di Sekolah SMK YPIB Majalengka, Jawa Barat, Selasa (29/09/2020).


Kegiatan tersebut dilaksanakan oleh Tim Gugus Tugas Covid-19 Kecamatan Majalengka, dipimpin oleh Sekcam Majalengka, Sutaryo S.Sos., dan Waka Polsek Majalengka Kota, Iptu., Agus Purwanto.


Sementara itu, Kapolres Majalengka, AKBP., Dr., Bismo Teguh Prakoso, melalui Waka Polsek Majalengka Kota, Iptu., Agus Purwanto, mengatakan Pengecekan penerapan Protokol Kesehatan, dalam kegiatan tersebut dilaksanakan sebagai upaya pendisiplinan masyarakat dalam mematuhi Protokol Kesehatan, pada masa pandemi Covid-19, bertujuan untuk memutus mata rantai penyebaran Covid-19.


Berdasarkan hasil pengecekan di kegiatan tersebut telah sesuai dengan Protokol Kesehatan, baik penggunaan masker, dan jaga jarak (sosial distancing).terang Iptu., Agus Purwanto. (BE)