09 October 2023, 21:34 WIB
Last Updated 2023-10-09T14:34:22Z

Wali Kota Banjar, Dr. Hj. Ade Uu Sukaesih,M.Si., Membuka Kegiatan Pembinaan Statistik Sektoral Menuju Satu Data Indonesia yang bertempat di Aula Margayudha Kantor Bappelitbangda Kota Banjar.

Advertisement

 



Kota Banjar, Mejahijau.net- Kegiatan ini juga dalam rangka Kunjugan Kerja Sekretaris Utama BPS Republik Indonesia serta Deputi Kementerian Sekretariat Kabinet RI yang dihadiri secara langsung oleh Sekretaris Daerah Kota Banjar, Kepala BPS Kota Banjar, Kepala BPS Kota Tasikmalaya, Perwakilan Forkopimda Kota Banjar, Para Asisten Daerah, Seluruh Stap Ahli serta Seluruh Kepala Perangkat Daerah.Senin 09-10-2023.


Dalam arahanya, Wali Kota mengatakan bahwa Presiden Joko Widodo menegaskan bahwa kunci membawa Indonesai ke arah yang lebih baik dalam segala hal adalah data yang valid. Data yang berkualitas akan menghasilkan pembangunan yang berkualitas yaitu pembangunan yang tepat guna, tepat sasaran, adaptif, berkelanjutan dan Progresif.



"Dimasa jabatan saya sebagai Wali Kota Banjar, juga sangat merasakan betapa pentingnya data dalam menentukan arah kebijakan saya dalam pemerintahan. Meskipun Kota Banjar hanya terdiri dari 4 Kecamatan dengan 25 Desa/Kelurahan sampai hari ini kami mampu menunjukan prestasi baik ditingkat Provinsi maupun tingkat Nasional. 



Kami juga mengucapkan terima kasih kepada BPS Kota Banjar yang telah berkolaborasi dengan Pemerintah Kota Banjar dalam upaya menyajikan data yang akurat yang sangat penting dalam menentukan arah kebijakan kami. "Ucap Wali Kota.( WN)